(WARTA LENSA INDONESIA,Tanggamus) – Kepala Satuan (Kasat) Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Tanggamus AKP.Muhammad Jihad Fajar Balman,S. Tr.K,S.IK. resmi menyerahkan jabatannya kepada Kapolres Tanggamus melalui prosesi upacara yang dilaksanakan di Aura Wira Satya Polres Tanggamus, Kamis 9 Januari 2025.
Upacara ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari Surat Keputusan Kapolri Nomor KEP/2151/XII/2012 tanggal 20 Desember 2024, yang menetapkan mutasi AKP Muhammad Jihad Fajar Balman, S.Tr.K., S.I.K. ke Polda Sumatera Utara sebagai perwira pertama (Pama)
Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Tanggamus, AKBP Rivanda, S.I.K., dengan dihadiri pejabat utama (PJU), personel Polres Tanggamus dan pengurus Bhayangkari cabang Tanggamus.
Selama acara, suasana haru menyelimuti seluruh peserta sebagai penghormatan atas dedikasi AKP Muhammad Jihad Fajar Balman selama bertugas di Polres Tanggamus.
Dengan berakhirnya masa jabatan tanggung jawab Kasatreskrim sementara dialihkan langsung kepada Kapolres Tanggamus hingga adanya penggantian pejabat baru.
Usai upacara serah terima jabatan, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan acara pelepasan di Aula Paramasatwika, jajaran Polres Tanggamus memberikan doa terbaik untuk AKP Muhammad Jihad Fajar Balman, yang juga menerima berbagai kenang-kenangan dari pejabat utama dan Kapolsek jajaran.
Kapolres Tanggamus, AKBP Rivanda, S.I.K., menyampaikan apresiasi mendalam atas kinerja dan dedikasi AKP Muhammad Jihad Fajar Balman selama menjabat sebagai Kasat Reskrim.
“Mutasi ini merupakan bagian dari penyegaran organisasi Polri dan langkah untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Selaku pimpinan, saya ucapkan selamat atas penugasan baru di Polda Sumatera Utara,”ujar Rivanda.
Kapolres juga mendoakan kesuseksesan kepada AKP Muhammad Jihad Fajar Balman dan berharap agar hubungan baik dan solidaritas yang telah terbangun tetap terjaga meskipun AKP Muhammad Jihad kini bertugas di tempat baru.
“Semoga sukses selalu dalam menjalankan amanah baru dan tetap menjaga silaturahmi dengan keluarga besar Polres Tanggamus,”pungkas Rivanda.
Dalam kesempatan yang sama, AKP Muhammad Jihad Fajar Balman mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan selama menjalankan tugasnya.
“Terima kasih kepada kapolres, wakapolres, jajaran PJU, personel Satreskrim, dan kapolsek jajaran atas arahan dan dukungannya selama saya menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Tanggamus,”kata Jihad.
Sekadar informasi, AKP.Muhammad Jihad Fajar Balman sudah 1 tahun 1 hari mengemban jabatan sebagai Kasatreskrim Polres Tanggamus.
Telah banyak prestasi yang telah diukir oleh Alumnus Akpol tahun 2016 itu.
Diantaranya : Kasus pencurian dengan kekerasan (Curas) mengalami penurunan sebesar 31 persen pada tahun 2024 dibanding tahun 2023. Lalu pencurian dengan pemberatan (Curat) mengalami penurunan 52 persen.
Satreskrim di bawah komando AKP.M.Jihad juga telah berhasil mengungkap 5 kasus menonjol diantaranya :
– Penemuan Mayat Bayi di Pekon Kerta, Kota Agung dengan menangkap 2 tersangka
– Penganiayan Petugas TWNC di Pekon Martanda, Pematang Sawa, dengan 7 tersangka.
– Pembunuhan pasutri di Pekon Tanjung Kemala, Pugung dengan 1 tersangka.
– Pembunuhan di Kantor Pekon Gisting Atas Kecamatan Gisting dengan 1 tersangka.
– Tindak Pidana Penjualan Orang (TPPO) di Pekon Gisting Atas, Gisting dengan 2 tersangka.
Lalu, Satreskrim Polres Tanggamus pimpinan AKP.Muhammad Jihad Fajar Balman juga mendapat penghargaan dari Bawaslu RI yang berhasil menangani pelanggaran tindak pidana Pemilu 2024 di Kabupaten Tanggamus.
Selain telah mengukir prestasi di institusi Polres Tanggamus, AKP.Muhammad Jihad juga dikenal dekat dengan para jurnalis serta stakeholder yang ada di lingkungan Kabupaten Tanggamus.
Jihad biasa ia disapa juga kerap mengundang rekan-rekan wartawan dan kepala pekon (Kakon) untuk nonton bareng (Nobar) Timnas Sepakbola Indonesia di ground floor Satreskrim Polres Tanggamus.(defi)